Resmi! Jeka Saragih Vs Westin Wilson di UFC Fight Night Bulan Depan

Jeka Saragih akan melakoni duel keduanya di UFC. Fighter asal Indonesia itu akan menantang Westin Wilson bulan depan.

Dalam rilis yang diterima detikSport, Jeka akan menghadapi Wilson dalam ajang UFC Fight Night. Pertarungan kelas bulu itu akan digelar pada 15 Juni waktu setempat, atau 16 Juni waktu Indonesia.

Ini akan menjadi pertarungan kedua Jeka di UFC. Sebelumnya, figher asal Simalungun, Sumatera Utara itu, memenangi debutnya di UFC pada November lalu.

UFC, yang mendapat kontrak UFC tahun lalu, melawan Lucas Alexander pada debutnya berduel di ajang MMA bergengsi tersebut. Di UFC Apex, Las Vegas, 19 November 2023, Jeka Saragih menang KO di ronde pertama.

Jeka memenangi duel dalam kurun waktu kurang dari dua menit. Punch kerasnya membuat Alexander terhuyung dan langsung dihujani pukulan, memaksa hakim menghentikan pertarungan.

Jeka Saragih dinyatakan menang pada duel itu. Sukses tersebut membuat Jeka menorehkan sejarah sebagai fighter Indonesia pertama yang menang di UFC.

Read more

Pegolf Gaganjeet Bhullar Ukir Sejarah Usai Juara Indonesia Masters 2023

Pegolf India, Gaganjeet Bhullar, menjuarai turnamen Indonesia Masters 2023. Dia meraih gelar juara, sekaligus memecahkan rekor di Tanah Air.

Turnamen golf Indonesia Masters berlangsung pada 16-19 November di Royale Jakarta Golf Club. Bhullar memastikan gelar juara usai menang wire-to-wire (memimpin leaderboard dalam 4 putaran).

Bhullar mengungguli kompatriotnya, Karandeep Kochhar, yang menduduki posisi kedua. Bhullar berhak atas trofi serta uang 270 ribu dolar AS yang diserahkan langsung pendiri Indonesia Masters, Jimmy Masrin.

Baca juga: BNI Indonesian Masters 2023: Kevin Akbar Lolos Cut Off

Ini menjadi gelar pertama Bhullar setelah tujuh kali berkompetisi di Indonesia Masters. Pegolf kelahiran 1988 tersebut menorehkan rekor sebagai pegolf pertama yang menjadi juara dalam 3 turnamen berbeda di Indonesia.

Bhullar sebelumnya sukses menjadi juara di Indonesia President Invitational (2009) dan Indonesia Open (2013, 2016, dan 2022). Dia pun berterima kasih kepada pihak-pihak yang mendukungnya menjadi kampiun Indonesia Masters 2023.

“Berbicara tentang performance saya, sejujurnya saya bermain dengan sangat baik, dari hari pertama hingga keempat. Percayalah itu tidak mudah, saya mengalami sleepless nights minggu ini, tetapi pada akhirnya saya sangat bangga dengan diri saya sendiri karena memiliki keunggulan seven shot dan menang dengan selisih enam pukulan. Saya juga berterima kasih kepada tim saya, psikolog pribadi saya, pelatih, dan caddy saya,” kata Bhullar dalam pernyataan yang diterima detikSport, Minggu (19/11/2023).

<…

Read more

MotoGP Thailand 2023- Jorge Martin Asapi Binder dan Bagnaia

Jorge Martin berhasil merajai MotoGP Thailand 2023. Martinator memenangi race sengit atas Brad Binder dan Francesco Bagnaia.

Seri ke-17 MotoGP 2023 berlangsung di Sirkuit Buriram, Thailand. Race digelar Minggu (29/10/2023) siang WIB.

Martin memulai race sebagai pole sitter dan berhasil mempertahankan posisi pertama hingga balapan berakhir. Binder mencapai finis di belakangnya, disusul Bagnaia.

Baca juga: Starting Grid MotoGP Thailand 2023: Jorge Martin Pole Position

Pecco Bagnaia dinyatakan finis di tempat kedua setelah Brad Binder dianggap melakukan pelanggaran di last lap. Rider Ducati itu mampu merebut podium setelah memulai race di tempat keenam.

Hasil ini membawa persaingan klasemen MotoGP 2023 semakin sengit. Bagnaia di urutan pertama dengan 389 poin, Martin menempel ketat di bawahnya dengan 376 poin.

Jalannya Balapan

Jorge Martin melesat sejak awal lap pertama. Pole sitter MotoGP Thailand 2023 ini ditempel ketat Brad Binder di urutan kedua dan Alex Marquez di tempat ketiga.

CRASH! Alex Marquez terjatuh di Turn 10 pada lap ke-14. Pecco Bagnaia naik ke posisi ketiga.

Brad Binder menyalip Jorge Martin pada menit ke-20. Namun, Martinator mampu merebut kembali posisinya.

Susul-susulan di antara kedua pebalap membawa balapan berjalan sengit. Pecco Bagnaia mulai mendekat dan mengincar kesempatan merebut posisi pertama.

Baca juga: Tatap Race MotoGP Thailand, Alex Marquez Sudah Lebih Bugar

Bra…

Read more

Piala Sudirman 2023- Tim Bulutangkis Indonesia Siap Tempur!

Tim bulutangkis Indonesia menatap Piala Sudirman 2023. Kebersamaan dan kekompakan tampak jelas dari tim menjelang bertolak ke Suzhou, China.

Seperti diketahui, tim Merah-Putih yang terdiri dari 20 atlet putra dan putri telah berangkat ke Negeri Tirai Bambu melalui terminal 3 Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten, Kamis (11/5), pukul 11.15 WIB.

Mereka lebih dulu transit ke Singapura dengan menggunakan maskapai Singapore Airlines nomor penerbangan SQ 957, kemudian terbang kembali dari Bandara Changi menuju Bandara internasional Pudong, Shanghai pukul 17.25.

Fajar Alfian dkk akan mengikuti Piala Sudirman tahun ini yang berlangsung di Suzhou, China, 14-21 Mei 2023. Indonesia tergabung di grup B bersama Kanada, Jerman, dan Thailand.

Manajer tim Indonesia Armand Darmadji mengatakan tim dalam kondisi terbaiknya untuk merebut Piala Sudirman. Mereka didukung pelatih teknik, pelatih fisik, dokter, terapis, masseur, video analisis, dan media.

“Kami sudah siap tempur. Para pemain dan pelatih, serta tim pendukung juga dalam kondisi baik. Kami siap berjuang penuh semangat. Dengan kebersamaan dan kekompakan, tim bulutangkis Indonesia ingin memboyong Piala Sudirman kembali ke Tanah Air,” kata Armand dalam keterangan tertulisnya.

Baca juga: Gregoria Kian Konsisten, Kans Indonesia Rebut Piala Sudirman Membesar

“Hari ini kami bertolak ke Suzhou dengan membawa misi besar, yaitu ingin merebut kembali Piala Sudirman. Sudah 34 tahun kita menanti lambang supremasi bulutangkis beregu campuran dunia ini belum bisa kembali ke Tanah Air,” dia mengu…

Read more

POTRADNAS 2023- Menpora Mau Selamatkan Budaya Olahraga Tradisional

Kemenpora menggelar PORTADNAS 2023. Menpora Dito Ariotedjo berharap ajang ini bisa melestarikan olahraga tradisional.

Menteri termuda di Kabinet Indonesia Maju ini begitu menikmati penampilan 15 pelajar SDN 1 Cigaduk, Kabupaten Kuningan yang menyajikan berbagai permainan tradisional pada acara pembukaan Pekan Olahraga Tradisional Tingkat Nasional (POTRADNAS) yang diikuti oleh ratusan anak muda dari seluruh Indonesia itu.

Memang belum mencapai puluhan ribu penonton yang menyaksikan event yang diinisiasi Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) dibawah kendali Deputi Bidang Pembudayaan Olahraga pimpinan Raden Isnanta tersebut.

Namun, Menpora Dito menyebut POTRADNAS ini sebagai misi penyelamatan budaya Indonesia dari pengaruh budaya asing efek dari era digitalisasi.

“Memang antusias masyarakat belum mencapai puluhan ribu menyaksikan atau mengikuti PODTRADNAS IX tahun 2023 di Kuningan, Jawa Barat ini. Tetapi, kita telah menjalankan misi penyelamatan budaya Indonesia dari pengaruh budaya asing efek dari era digitalisasi dengan anak-anak muda tetap tertarik bergabung di jalur olahraga tradisional,” kata Menpora Dito usai membuka perhelatan tersebut.

“Olahraga tradisional itu terbentuk dari sejarah dan budaya yang merupakan cikal bakal nilai fiosofi ke-Indonesiaan dan Nusantara, dimana sportivitas dan gotong royong merupakan kebudayaan asli Indonesia,” tambahnya.

Menurut Menpora yang murah senyum itu, POTRADNAS yang mempertandingkan lima cabang olahraga tersebut juga bertujuan melestarikan olahraga tradisional, akan terus didorong untuk lebih berkembang.

Baca juga: Kemenpora Gunakan Tek…

Read more

Rok Super Final 2023- Qarrar Posisi Tiga Besar di Kualifikasi

Pegokar Indonesia Qarrar Firhand Ali berpeluang besar meraih hasil apik di Rok Super Final 2023. Sebab, Qarrar berhasil masuk tiga besar di sesi kualifikasi.

Qarrard tampil di Rok Super Final 2023 setelah mencatatkan hasil apik di setiap balapan Rok Cup Italia 2023. Meski baru debut di kelas junior, Qarrar finis posisi runner-up dengan mengoleksi satu kemenangan bulan Juli lalu.

Pebalap didukung Telkomsel, Pertamax Turbo, dan Bank BJB di Rok Super Final 2023 di South Garda Circuit, Lonato, Italia, 11-14 Oktober 2023. Berkat latihan spartan dan fokus penuh, Qarrarmemasuki hari awal balapan Rok Super Final 2023 dengan hasil yang sangat menggembirakan.

Tampil di kelas Junior yang diikuti 104 pebalap dari seluruh dunia, Qarrar tidak gentar. Dia justru melesat dan berhasil meraih posisi ketiga.

Baca juga: Jelang Kejuaraan Dunia FIA Karting, Qarrar Lakukan Persiapan Ini

Ini jelas jadi modal yang sangat baik untuk Al mulai pertandingan heat, Jumat (13/10). Pada heat pertama yang diikuti, dia finis kedua. Masih ada 4 heat lagi yang akan dijalani Qarrar sebelum menentukan posisi 36 besar untuk final, Sabtu (14/10).

Qarrar tak mau muluk-muluk karena dia akan berusaha semampunya. Sang Ayah Firhand Ali yang ikut mendukung Qarrar langsung berharap putranya bisa tampil fokus dan meraih yang terbaik di balapan besok.

“Saya pasti akan berusaha mendapatkan podium seperti tahun lalu saat masih di kelas Mini,” tutur Qarrar dalam rilis kepada detikSport.

Baca juga: Runner-up ROK…

Read more

Raih Emas di SEA Games 2023, Sandi Firmansyah Belum Puas

Karateka Indonesia Sandi Firmansyah mengaku belum puas dengan torehannya mencatatkan medali emas untuk kali pertama di SEA Games 2023 Kamboja. Sebab, targetnya bisa merebut lebih jumlah itu.

Sandi menjadi salah satu dari karateka Indonesia yang dikirim tampil di SEA Games Kamboja mulai 5 Mei lalu. Di multievent itu, ia sukses memboyong dua medali.

Medali pertama adalah emas yang dipersembahkannya lewat nomor Men’s Kumite Individual -84 kg. Sementara medali kedua yang ia persembahkan ialah perunggu lewat nomor Men’s Team Kumite.

Tapi dari kedua medali itu tak lantas membuatnya berpuas diri. Ia sejak awal menargetkan bisa meraih lebih dari hasil saat ini.

“Belum puas karena targetnya dapat dua medali emas. Tapi ada hal sesuatu, makanya ke depannya saya harus lebih bekerja keras lagi untuk mendapatkan itu,” kata Sandi kepada pewarta di sela-sela kedatangannya di Bandara Soekarno Hatta, Cengkareng, Selasa (9/5/2023).

Baca juga: SEA Games 2023: Pencak Silat Sumbang Medali Emas ke-26

Menurut Sandi, hamstring-nya sempat tertarik sehingga ia tak bisa melanjutkan pertandingan di babak semifinal. Makanya, ia hanya fokus di nomor perorangan saja.

“Jadi pada saat perorangan saya tampil dengan sangat maksimal, all out, jadi di situ peaknya. Nah, pas turun di nomor lain kan agak turun sedikit (makanya kejadian seperti itu) ya itu memang jadi kendala buat saya. Mohon maaf sekali lagi. Ke depannya saya harus diperhatikan lagi revovery-nya dan hal lain lagi,” tuturnya.

Menyoal keberhasilannya merebut medali emas, atlet kelahiran Bandung, 23 Desember 1995 ini, membeb…

Read more

IOX 2023- Usai Digenjot di Lumpur, Peserta ‘Isi Bensin’ di Baturaja

Indonesia Offroad Expedition (IOX) 2023 terus berlanjut. Para peserta sedang beristirahat di Baturaja setelah melalui medan berat di Kabupaten Oku.

Usai “cooling down” di Base Camp (BC) 4 Danau Daduhuk yang indah, peserta IOX 2023 PALA (Pagar Alam-Lampung) kembali mulai kompetisi dengan memasuki trek off-road yang penuh variasi dari BC4 hingga BC8, untuk mencapai BC9 di Baturaja untuk beristirahat kembali.

Menurut Yudi Suganda selaku Track Master IOX 2023 PALA, sekitar 28 dari 52 kendaraan peserta berhasil memasuki BC4 Daduhuk tepat waktu, Rabu (10/5). Lalu, keesokan harinya, peserta melanjutkan perjalanan untuk mencapai BC 5 Mendingin yang sudah masuk Kabupaten Oku.

BC4 Daduhuk-BC5 Mendingin: Medan lumpur

Seharian peserta IOX 2023 PALA dipaksa melalui trek lumpur yang tiada putusnya. Tanpa ada hujan saja, trek ini penuh lumpur, apa lagi di saat hujan seperti yang dialami peserta saat itu. Namun beratnya medan lumpur bukannya membuat kecewa peserta, malah membuat semangat peserta meningkat. Apa lagi sudah dua hari sebelumnya peserta cooling down tanpa aktivitas off-road yang berat.

Akibatnya, sebagian peserta terlalu bersemangat dan mengakibatkan sebagian kendaraan mengalami masalah dan harus menjalani perbaikan. Umumnya masalah overheating akibat radiator terselubung lumpur yang mengering, yang tidak sulit dibersihkan.

Tercatat 48 dari 52 peserta IOX 2023 PALA berhasil memasuki BC 5 Mendingin dan beristirahat di sisi sungai di desa Mendingin yang indah dan asri. Cuaca masih dingin namun tidak sedingin di Pagar Alam. Peserta menikmati sekali keberadaan sungai unik di Mendingin ini, dimana ada dua sungai yang bertemu, yang satu panas karena ada unsur panas bumi d…

Read more

Rekap Denmark Open 2023- Indonesia Tanpa Gelar!

Turnamen bulutangkis Denmark Open 2023 selesai digelar. Tidak ada wakil Indonesia yang mampu menjadi juara di ajang super 750 tersebut.

Final Denmark Open berlangsung pada Minggu (22/10/2023). Indonesia hanya bisa mengirim satu wakil di nomor ganda putra melalui Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana.

Bagas/Fikri berduel dengan Aaron Chia/Soh Wooi Yik dari Malaysia. Laga ini berakhir hanya dalam tempo 33 menit untuk kemenangan Chia/Soh 21-13, 21-17.

Baca juga: Hasil Denmark Open 2023: Bagas/Fikri Kalah di Final

Hasil ini memastikan Indonesia tanpa gelar di Denmark Open 2023. Bagi Chia/Soh, kemenangan ini menjadi gelar World Tour pertama mereka sejak berduet enam tahun lalu.

Wakil-wakil China berjaya di nomor-nomor selain ganda putra. Ada Weng Hong Yang yang meraih juara di nomor tunggal putra usai mengalahkan Lee Zii Jia dari Malaysia dua set langsung.

Di nomor tunggal putri, Weng Hong Yang berhasil menjadi kampiun usai mengalahkan wakil Spanyol, Carolina Marin. Weng menang 21-14, 21-19.

Ganda putri nomor satu dunia asal China, Chen Qing Chen/Jia Yi Fan, turut mengangkat trofi Denmark Open 2023. Chen/Jia mengatasi perlawanan Nami Matsuyama/Chiharu Shida dari Jepang dua set langsung.

Baca juga: Denmark Open 2023: Anthony Ginting Kandas di Perempatfinal

Ganda campuran menghadirkan duel sesama wakil China, Feng Yang Zhe/Huang Dong Ping vs Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong. All Chinese Final ini dimenangkan Feng/Huang dalam drama tiga set yang berlangsu…

Read more

Hasil NBA- Celtics Menang Dramatis 104-103 atas Miami, Samakan Skor 3-3

Boston Celtics mengalahkan tuan rumah Miami Heat 104-103 di gim keenam Final Wilayah Timur NBA musim ini. Jayson Tatum dkk kini menyamakan skor menjadi 3-3 setelah tertinggal 0-3 lebih dulu untuk memaksakan sang rival jalani gim ketujuh.

Bermain di Kaseya Center, Minggu (28/5/2023) pagi WIB, Miami tertinggal 29-34 di kuarter pertama. Jimmy Butler dkk kemudian unggul tipis 24-23 di kuarter kedua, membuat jarak menipis menjadi 57-53 untuk Celtics di akhir paruh pertama.

Setelahnya, Miami berupaya bangkit dan mampu menipiskan jarak hingga 60-62, namun Celtics dengan gemilang kembali menjauh hingga 78-65, sebelum dipangkas oleh Heat menjadi 72-79 di akhir kuarter ketiga. Pada kuarter akhir, drama pun hadir.

Baca juga: Hasil NBA: Celtics Tekuk Heat, Paksakan Gim Keenam

Heat sempat berbalik unggul 83-82 di sisa waktu 7 menit 56 detik, namun Celtics segera merebut kembali keunggulan menjadi 84-83 lewat layup Jaylen Brown. Setelahnya, Celtics melebarkan jarak hingga 11 poin (98-88) di sisa waktu 4 menit 56 detik.

Meski tertinggal 10 poin, Heat tak menyerah. Mereka berhasil menipiskan jarak hingga 100-102. Di sisa waktu kurang dari tiga detik, Butler mendapat tiga lemparan bebas usai dilanggar Al Horford saat hendak menembak tiga angka.

Butler sukses mencetak 100 persen dari tiga kesempatan, mengubah skor menjadi 103-102 untuk Miami. Namun dalam skema serangan terakhir, Derrick White berhasil mencetak dua angka saat buzzer berbunyi, memastikan Celtics menang dramatis 104-103.

Hak Cipta © 2024 Apartemenpuriorchard. Semua Hak Dilindungi Undang-Undang.